Home » » BERITA KOTA MALANG : MERAH TOTAL DI RAMPAL

BERITA KOTA MALANG : MERAH TOTAL DI RAMPAL

Written By Unknown on Kamis, 04 Agustus 2011 | 18.53



MALANG – Fun Aerobik bersama Teh Pucuk Harum yang digelar Malang Post, Kodim 0833 dan JTV di Lapangan Rampal pagi kemarin berlangsung semarak. Ribuan peserta menggunakan dress code warna merah terlihat sangat antusias. 

Terlebih senam bersama kali ini peserta juga dihibur dengan hadirnya Budi Ayuga Dancer. Tidak hanya melihat, peserta senam juga memberikan tepuk tangan meriah kepada para penari, hingga membuat suasana di Rampal semakin hangat. 


Tampil kali pertama di senam rampal, empat penari dari Budi Ayuga Dancer, memperagakan gerakan memetik teh. Mirip iklan di televisi, gerakan memetik teh tersebut cukup sempurna. Dan yang membuat peserta kian antusias, begitu para penari ini masing-masing memegang satu botol teh untuk kemudian diberikan kepada peserta. 

Aksi rebutan pun seketika terlihat. Terutama para peserta yang ada di deretan depan, seketika mengulurkan tangan, untuk mengambil teh yang disodorkan para penari itu. 


Suasana pun semakin marak dengan naiknya tiga instruktur regular senam rampal Ellen Yuliana, Farida Ariyani dan Sugeng Bahenol ke panggung. 


Sugeng yang juga menggunakan dress code merah, dengan percaya diri memimpin senam didampingi dua rekannya Farida dan Elen. Selama 20 menit PNS di Arhanud, Karangploso ini memberikan gerakan-gerakan Low Impact yang luar biasa dan sangat menguras keringat. 


Seperti tahu kondisi peserta Sugeng pun memberikan semangat dengan teriakan-teriakan. ‘’Ayo mana suaranya,’’ kata Sugeng yang kemarin tangannya juga sibuk memegang microphone secara bergantian. 


Usai menggoyang peserta dengan gerakan low impact, Sugeng pun melanjutkan dengan gerakan aerobic. Bedanya dengan gerakan low impat gerakan aerobic terlihat lebih cepat dan lebih bertenaga. 


Tak heran meskipun gerakan aerobic tersebut hanya dilakukan selama 15 menit, membuat peserta senam ngos-ngosan. Melihat kondisi peserta yang loso, Sugeng langsung memberikan semangat. Namun melihat peserta cukup lelah, Sugeng pun memberikan waktu peserta untuk beristirahat.


Mendapatkan waktu istirahat, peserta buru-buru untuk ikut antre konsultasi kesehatan yang disediakan oleh teh pucuk harum. Sayangnya keinginan itu harus ditahan, karena area konsultasi kesehatan sudah penuh peserta senam. 


Untuk gerakan ke tiga ini, Sugeng yang kembali ditunjuk memimpin senam memilih gerakan pembentukan. Meskipun berbeda dengan gerakan pertama dan kedua, gerakan pembentukan ini tetap menguras tenaga. Terutama gerakan pinggul dan perut. 


Diakhir acara senam, peserta tidak buru-buru pulang, tapi juga melihat penampilan terakhir Budi Ayuga Dancer, sekaligus menunggu pengundian kupon. Peserta pun rela berpanas-panas, dengan harapan nomor undiannya disebutkan oleh pihak panitia. 


Sementara H Sudarno, koordinator senam rampal, kemarin juga memberikan pengumuman kepada para peserta senam, untuk gelar senam Minggu (24/7) nanti tidak dilakukan di Rampal, tapi dilaksanakan di depan kantor Malang Post. 


‘’Memeriahkan HUT Malang Post, minggu depan Senam Rampal dilaksanakan di Depan Kantor Malang Post dengan dress code orange,’’ kata Sudarno kemarin.


Dalam pengumuman tersebut, Sudarno juga mengatakan selain senam bersama, juga akan ada lomba, dengan hadiah yang sangat menarik. Untuk kelas instruktur juara pertama hadiah Rp 750 ribu, juara kedua Rp 500 ribu, dan juara ketiga Rp 300 ribu. Sedangkan untuk kelas kawan, juara pertama Rp 500 ribu, juara kedua Rp  400 ribu, dan juara ketiga Rp 300 ribu. 


“Ulang tahun Malang Post nanti, kami akan didukung oleh Alfamart, Esia dan Teh Pucuk Harum. Tentu acarannya akan meriah dan banyak hadiah yang akan diberikan. Itu sebabnya, kepada para peserta jangan malu-malu untuk beli tiket hanya Rp 5000, pulang bisa membawa hadiah,’’ tandas Sudarno.


[sumber]


Cloap Program Affiliasi - Cara Mudah cari uang