Tentang Lisa:
Lisa Soemarto, MA, RIFA, RFC --- Lisa Soemarto atau lebih akrab dipanggil Lisa menyelesaikan pendidikan sampai pada jenjang S2 di Paris Perancis. Setelah hidup di Paris selama 11 tahun, Lisa kembali ke Indonesia dan memulai karir dibidang Pasar Modal pada tahun 1995. Dimana pada tahun 1996 Lisa adalah salah satu penerbit Reksadana pertama di Indonesia. Selama 15 tahun di pasar modal Lisa telah menerbitkan dan mengelola 5 Reksadana. Berpengalaman selama 7 tahun sebagai Perencana Keuangan, saat ini Lisa adalah Senior Partner dan Senior Advisor di Akbar’s Financial Check-up. Mayoritas dari nasabah yang ditangani oleh Lisa adalah para wanita, para ibu dan para ibu tunggal.
Keinginannya adalah membantu para Ibu untuk dapat secara indepen dapat memenuhi tujuan tujuan keuangannya melalui Perencanaan Keuangan. Sebagai Perencana Keuangan yang profesional Lisa menyandang gelar Registered Financial Consultant (RFC ®) dari International Association of Registered Financial Consultants (IARFC) Amerika Serikat. Lisa adalah Perencana Keuangan wanita pertama di Indonesia yang bergelar Internasional.
Saat ini menduduki jabatan sebagai Chief Executive Officer (CEO) dari IARFC – Indonesia. IARFC adalah Asosiasi Konsultan Keuangan bertaraf Internasional dan telah berada di 23 negara. IARFC menyelenggarakan pelatihan Konsultan Keuangan dan Pengelola Kekayaan bergelar International baik untuk inhouse seperti di Bank, Asuransi, Sekuritas, Institusi institusi BUMN dan swasta maupun bekerjasama dengan lembaga pendidikan seperti Magister Manajemen Universitas Indonesia, Universitas Kristen Petra Surabaya, School of Business Management Institut Technology Bandung dan President University.
Lisa bersama tim IARFC Indonesia juga mengembangkan modul Islamic Financial Planning (Perencana Keuangan Syariah) yang telah mendapatkan persetujuan dan pengakuan dari IARFC Internasional untuk kemudian diajarkan kepada Perencanan Keuangan anggota IARFC diseluruh dunia. Lisa secara aktif mengembangkan industri Perencana Keuangan di Indonesia dengan aktif mengajar, mengadakan workshop, seminar serta menjadi nara sumber di beberapa media cetak dan radio radio. Lisa juga akan menerbitkan buku buku serial Perencana Keuangan : “Financial Planning for Women”, “Financial Planning for Single Moms”, “Financial Planning for Newly weds”, “Financial Planning for 1st Jobers”, “ How to established a Financial Planning Firm”. Lisa adalah juga ibu dari 2 anak yang bertempat tinggal di Perancis.
Hal ini membuat hobinya bertraveling dapat tersalurkan dengan sering mengunjungi kota Paris. Kecintaannya pada lukisan lukisan impresionis dan pada dunia mode juga dapat sekaligus dinikmatinya pada saat mengunjungi kedua anaknya di Paris. Anak perempuan tertuanya, Cinta, telah lulus dari sekolah mode MOD’ART International di Paris dengan jurusan ‘Fashion Business’ dan saat ini telah bekerja di grup retail “ZARA”, sedangkan anak terkecilnya, Ardika, duduk disemester terakhir sekolah bisnis “Institut Superieur de Gestion” dengan jurusan Business Management.
DATA SINGKAT :
Lisa Soemarto
Jabatan: Senior Financial Advisor
Website: http://www.lisasoemarto.com
Facebook: http://www.facebook.com/lisa.soemarto
Twitter: @LaPetiteLisa