Home » , , » INI CARA SEKOLAH DI CHINA BIAR MATA MURID TIDAK RUSAK

INI CARA SEKOLAH DI CHINA BIAR MATA MURID TIDAK RUSAK

Written By Unknown on Jumat, 07 Maret 2014 | 12.16


CHINA - Sekolah dasar di Wuhan, Provinsi Hubei, China, memasang besi penghalang di setiap meja murid untuk menjaga agar mata para siswa tidak cepat rusak akibat membaca dan menulis terlalu dekat dengan buku.

Guru-guru di sekolah itu beralasan murid-murid itu harus menulis dan membaca dalam jarak yang aman supaya mata mereka tidak rusak, seperti dilansir surat kabar the Daily Mail, Jumat (21/2).

Kepala sekolah Zhang Jianming mengatakan besi penghalang itu dipasang oleh petugas dari Kantor anti-Miopia.

Besi itu bisa dinaik-turunkan supaya bisa mencegah siswa menggerakkan kepala mereka terlalu dekat dengan buku.

Besi itu juga bisa diturunkan untuk menyangga buku siswa saat tengah dibaca.
Cloap Program Affiliasi - Cara Mudah cari uang