Lynchburg, kota kecil di Tennessee, AS ini hanya berpenduduk 500 orang. Yang paling menyita perhatian, adalah keberadaan whiskey Jack Daniel’s di seluruh penjuru kota.
Wow! Amerika Serikat sering jadi pilihan bagi wisatawan yang ingin merasakan megah dan gemerlap kota besar. Salah satu kota yang jadi incaran misalnya New York. Tapi AS tak melulu gedung tinggi dengan lampu sensasional di malam hari. Negara yang diperintah Barack Obama itu juga punya kota yang tak penuh hingar bingar, kota yang masih kental tradisi masa lalu.
Datanglah ke Lynchburg, Tennessee. Penduduknya yang hanya 500 orang dengan ramah menyapa Anda, “how are you doing today, Dear? Feeling great?” Perbincangan dapat berlanjut sangat hangat.
Layaknya kawan lama yang bertahun-tahun tak jumpa. Lynchburg menjadi destinasi wisata karena di sana terletak lokasi pabrik whiskey Jack Daniel’s. Brown-Forman, perusahaan yang menginduki Jack Daniel’s dengan cermat menjadikan pabrik sebagai sentra promosi.
Tak seperti pabrik pada umumnya yang memagari diri dari orang asing yang ingin masuk, Jack Daniel’s malah membuka pintu lebar-lebar. Mengundang para pecintanya untuk melihat langsung bagaimana whiskey dibuat.
Mendengar langsung sejarah di balik lahirnya Jack Daniel’s lebih dari seratus tahun silam. Bangunan-bangunan lama dibiarkan seperti aslinya. Bahkan kantor Jack Daniel beserta isi bisa wisatawan lihat dan pegang langsung. Pemerintah setempat ikut memberi dukungan, dengan menjadikan bangunan tersebut tempat bersejarah yang wajib dilindungi.
Yang diuntungkan, selain Jack Daniel’s tentunya, adalah penduduk setempat. Mereka ikut mendapat berkah dari banyaknya wisatawan yang datang.
“Saya senang di sini.
Walau kota kecil, tapi saya bisa bertemu banyak orang dari seluruh dunia. Mereka datang membeli lilin buatan saya. Minggu lalu, saya bertemu turis dari Tazmania. Wow, kalau tidak di sini, mungkin saya tidak akan pernah bertemu dengan mereka juga Anda,” ujar salah satu pemilik toko di kawasan belanja Lynchburg.
Karena para wisatawan datang ke Lynchburg untuk Jack Daniel’s, para pemilik toko pun berlomba-lomba memajang atribut dan merchandise merek whiskey tersebut. Bahkan salah satu kedai es krim punya 1 racikan khusus es krim rasa Jack Daniel’s.
Saat berkunjung ke kawasan belanja Lynchburg, suasana sunyi terasa. Hanya sekitar 50 orang yang terlihat. Ketika melangkah, seperti bisa mendengar suara angin bertiup. Melongok jalan raya, tak sampai 10 mobil berlalu tiap menitnya. Sebagai catatan, saat itu bukan akhir pekan dan saya datang setelah waktu makan siang.
Menurut pemilik toko, suasana pada musim liburan akan jauh berbeda. Ramai, tapi tak pernah sangat padat. Wisatawan masih bisa menikmati kota dengan nyaman.
Selain toko, restoran pun mengikutsertakan nama Jack Daniel’s dalam promosinya. ‘Mary Bobo’s Boarding House’.
Tempat makan ini merupakan favorit Jack Daniel menikmati waktu makan siangnya. Pada beberapa menu, ikut dimasukkan campuran whiskey. Namun jika Anda tidak mau, resto ini juga menyediakan makanan tanpa sentuhan alkohol. Jangan lupa berfoto. Bangunan kayu bercat putih dengan interior cantik ini merupakan spot mengabadikan momen favorit para turis.
Lynchburg bisa jadi opsi bagi Anda yang tak terlalu suka keramaian. Jika senang dengan kisah masa lampau dan gemar berinteraksi dengan penduduk lokal, kota ini bisa masuk daftar tempat berlibur selanjutnya. Datanglah di akhir bulan September-Oktober. Cuacanya relatif menyenangkan.
Cerah, namun sudah terasa hawa jelang memasuki musim dingin. Jika naik mobil dari Bandara Internasional Nashville, Anda bisa sampai dalam 2 jam. Banyak agen wisata menawarkan paket tur di bawah USD 50 (sekitar RP 479.000) sudah termasuk bus PP Nashville-Lynchburg dan makan siang di Mary Bobo’s.
Untuk cinderamata seperti kaos, harganya sekitar USD 8-25 (Rp 76.000-239.000). Pernak-pernik seperti magnet kulkas dan gantungan kunci dapat dibeli dengan harga di bawah USD 5 (Rp 47.000).
sumber
Wow! Amerika Serikat sering jadi pilihan bagi wisatawan yang ingin merasakan megah dan gemerlap kota besar. Salah satu kota yang jadi incaran misalnya New York. Tapi AS tak melulu gedung tinggi dengan lampu sensasional di malam hari. Negara yang diperintah Barack Obama itu juga punya kota yang tak penuh hingar bingar, kota yang masih kental tradisi masa lalu.
Layaknya kawan lama yang bertahun-tahun tak jumpa. Lynchburg menjadi destinasi wisata karena di sana terletak lokasi pabrik whiskey Jack Daniel’s. Brown-Forman, perusahaan yang menginduki Jack Daniel’s dengan cermat menjadikan pabrik sebagai sentra promosi.
Mendengar langsung sejarah di balik lahirnya Jack Daniel’s lebih dari seratus tahun silam. Bangunan-bangunan lama dibiarkan seperti aslinya. Bahkan kantor Jack Daniel beserta isi bisa wisatawan lihat dan pegang langsung. Pemerintah setempat ikut memberi dukungan, dengan menjadikan bangunan tersebut tempat bersejarah yang wajib dilindungi.
Walau kota kecil, tapi saya bisa bertemu banyak orang dari seluruh dunia. Mereka datang membeli lilin buatan saya. Minggu lalu, saya bertemu turis dari Tazmania. Wow, kalau tidak di sini, mungkin saya tidak akan pernah bertemu dengan mereka juga Anda,” ujar salah satu pemilik toko di kawasan belanja Lynchburg.
Saat berkunjung ke kawasan belanja Lynchburg, suasana sunyi terasa. Hanya sekitar 50 orang yang terlihat. Ketika melangkah, seperti bisa mendengar suara angin bertiup. Melongok jalan raya, tak sampai 10 mobil berlalu tiap menitnya. Sebagai catatan, saat itu bukan akhir pekan dan saya datang setelah waktu makan siang.
Tempat makan ini merupakan favorit Jack Daniel menikmati waktu makan siangnya. Pada beberapa menu, ikut dimasukkan campuran whiskey. Namun jika Anda tidak mau, resto ini juga menyediakan makanan tanpa sentuhan alkohol. Jangan lupa berfoto. Bangunan kayu bercat putih dengan interior cantik ini merupakan spot mengabadikan momen favorit para turis.
Lynchburg bisa jadi opsi bagi Anda yang tak terlalu suka keramaian. Jika senang dengan kisah masa lampau dan gemar berinteraksi dengan penduduk lokal, kota ini bisa masuk daftar tempat berlibur selanjutnya. Datanglah di akhir bulan September-Oktober. Cuacanya relatif menyenangkan.
Cerah, namun sudah terasa hawa jelang memasuki musim dingin. Jika naik mobil dari Bandara Internasional Nashville, Anda bisa sampai dalam 2 jam. Banyak agen wisata menawarkan paket tur di bawah USD 50 (sekitar RP 479.000) sudah termasuk bus PP Nashville-Lynchburg dan makan siang di Mary Bobo’s.
Untuk cinderamata seperti kaos, harganya sekitar USD 8-25 (Rp 76.000-239.000). Pernak-pernik seperti magnet kulkas dan gantungan kunci dapat dibeli dengan harga di bawah USD 5 (Rp 47.000).
sumber