Layanan telekomunikasi, khususnya dari Indosat dan Axis Telecom, di sekitar letusan Gunung Kelud terganggu setelah sejumlah BTS nya down.
Sedikitnya lima BTS AXIS down akibat letusan gunung yang debunya mampir hingga ke Jawa Barat ini.
Menurut Head of Corporate Communications Axis Anita Avianty, ada 5 buah BTS yang tak beroperasi untuk sementara waktu di sekitar Gunung Kelud. Satu BTS yang mati itu berada di Kediri dan 4 BTS lainnya berada di Malang. Matinya BTS disebabkan pemadaman listrik yang dilakukan PLN di sekitar Gunung Kelud.
"Kami punya 587 sites BTS di sekitar Gunung Kelud yaitu site yang ada di Kediri, Malang, Blitar, Mojokerto. Yang mati 1 BTS di Kediri, dan 4 BTS lainnya di Malang," kata Anita. Namun, lanjutnya, BTS yang mati terletak di daerah yang tertutup karena berbahaya dan penduduknya sudah dievakuasi.
Seperti Axis, BTS milik Indosat juga mati. JUmlah BTS yang down berjumlah hingga 33 unit BTS sebagai dampak letusan Kelud. Akibatnya, layanan telekomunikasi pun terganggu.
Matinya BTS tersebut karena PLN memutuskan catu daya dan pasokan listrik ke sekitar daerah yang terkena dampak letusan Gunung Kelud dan lokasi tersebut juga tertutup untuk umum karena berbahaya.
Indosat mengklaim terus berusaha menjaga agar layanan kepada masyarakat di lokasi sekitar Kelud tidak terganggu.
Menurut Head of Corporate Communications Axis Anita Avianty, ada 5 buah BTS yang tak beroperasi untuk sementara waktu di sekitar Gunung Kelud. Satu BTS yang mati itu berada di Kediri dan 4 BTS lainnya berada di Malang. Matinya BTS disebabkan pemadaman listrik yang dilakukan PLN di sekitar Gunung Kelud.
"Kami punya 587 sites BTS di sekitar Gunung Kelud yaitu site yang ada di Kediri, Malang, Blitar, Mojokerto. Yang mati 1 BTS di Kediri, dan 4 BTS lainnya di Malang," kata Anita. Namun, lanjutnya, BTS yang mati terletak di daerah yang tertutup karena berbahaya dan penduduknya sudah dievakuasi.
Seperti Axis, BTS milik Indosat juga mati. JUmlah BTS yang down berjumlah hingga 33 unit BTS sebagai dampak letusan Kelud. Akibatnya, layanan telekomunikasi pun terganggu.
Matinya BTS tersebut karena PLN memutuskan catu daya dan pasokan listrik ke sekitar daerah yang terkena dampak letusan Gunung Kelud dan lokasi tersebut juga tertutup untuk umum karena berbahaya.
Indosat mengklaim terus berusaha menjaga agar layanan kepada masyarakat di lokasi sekitar Kelud tidak terganggu.